Bandung, Jawa Barat – Santri/Yah Pondok Pesantren KH. Ahmad Dahlan berhasil meraih juara pada kegiatan Olympic Ahmad Dahlan (Olympicad) VII tingkat nasional pada 6 sampai 8 Maret di Kota Bandung, Sabtu (09/03).
Ferza Fitra Santri kelas XI MA berhasil membawa pulang medali perunggu dari cabang Mapel Kimia. Kemudian Aurel santriyah kelas IX meraih Medali Emas Cabang Kaligrafi Hiasan.
Pondok Pesantren KH. Ahmad Dahlan mengutus 5 santri/yah untuk mengikuti Olympicad 7. Di antaranya Khairil Amri santri kelas XI Madrasah Aliyah Cabang Geografi, Ferza Fitra santri kelas XI Madrasah Aliyah Cabang Kimia, Andriansyah santri kelas X Madrasah Aliyah Cabang Kaligrafi, Onna Nazira santriyah kelas IX Madrasah Tsanawiyah Cabang Matematika, dan Aurel santriyah kelas IX Madrasah Tsanawiyah Cabang Kaligrafi Hiasan.
Olympicad merupakan ajang prestasi dan pengembangan potensi bagi siswa dan guru Muhammadiyah di seluruh Indonesia.
Mudirul Ma’had Buya Agusrianto mengapresiasi para peserta dan pembina atas pencapaian santri/yah di ajang nasional ini. “Alhamdulillah dengan perjuangan yang dilakukan tim olympicad membawa hasil yang baik,” ujar Buya.
Tentu kita menginginkan yang terbaik, maka terus semangat menjaga kekompakan untuk mencapai hasil yang lebih baik. “Terimakasih kepada guru-guru yang telah melatih, pembimbing dan anak-anak yang telah berusaha untuk menjadi yang tebaik,” harap buya.
Buya juga menyampaikan PPKHAD akan memberikan hadiah tambahan kepada para juara berupa Bebas Pembayaran Uang Pemondokan 1 bulan untuk peraih Medali Emas santriyah atas nama Aurel. dan Peraih Medali Perunggu Ferza Fitra mendapat potongan Pembayaran Uang Pemondokan 50 % untuk 1 bulan. “Ini akan kita SK kan dan disampaikan kepada wali mereka, jelas mudir.